Satpol PP Kota Surabaya Sigap Amankan Lokasi Penangkapan Maling Motor di Taman Sejarah

Reporter : Redaksi

SURABAYA — Aparat Satpol PP Kota Surabaya bergerak cepat melakukan pengamanan di lokasi penangkapan terduga pelaku pencurian sepeda motor di kawasan Taman Sejarah, Surabaya, pada Kamis, 25 Desember 2025, sekitar pukul 21.24 WIB.

 

Petugas Satpol PP Kota Surabaya berjaga di lokasi untuk memastikan situasi tetap kondusif serta mencegah massa berkerumun. Tindakan pengamanan ini dilakukan demi menjaga ketertiban umum dan keamanan lingkungan sekitar ruang publik tersebut.

 

Sementara itu, terduga pelaku pencurian telah diamankan oleh Polsek Bubutan untuk menjalani proses hukum sesuai ketentuan yang berlaku. Dalam penanganan tersebut, aparat turut mengamankan barang bukti berupa satu unit sepeda motor Honda Beat dan satu buah kunci T yang diduga digunakan dalam aksi pencurian.

 

Langkah sigap dan koordinasi antara Satpol PP Kota Surabaya dan Polsek Bubutan ini menunjukkan komitmen aparat dalam menjaga keamanan serta memberikan rasa aman kepada masyarakat, khususnya di area fasilitas umum Kota Surabaya.

 

 

 

 

SINTORA NEWS

Tajam dan Akurat

 

( Redaksi )

Editor : Redaksi

Info Publik
Berita Populer
Berita Terbaru